Senin, 17 September 2012

Solusi Menampilkan Game Full Screen pada Windows 7 (ATI Radeon)

Mungkin ada diantara kita, khususnya para gamers yang biasa memainkan game seperti Stronghold Crussader, Need For Speed (NFS) dan sejenisnya di PC/Laptop dan pernah mengalami situasi bingung bin galau karena game yang dimaini gak bisa tampil full screen (layar penuh) meski gamenya sudah di set full screen. Kasus seperti ini bisanya terjadi pada komputer/laptop yang baru saja di-instal ulang dan pernah saya alami sendiri, namun justru menjadi inspirasi buat saya untuk membuat tulisan ini (meskipun mungkin bukan yang pertama kali). Terdorong rasa ingin berbagi, kali ini saya akan bagi tips problem solving untuk kejadian yang sangat tidak mengenakkan ini (halah!) khusus untuk yang menggunakan VGA (Video Graphics Adapter) ATI Radeon dan sistem operasi (OS) Windows 7. Berikut tutorialnya; Bismillahirrahmaanirrahim

Klik Kanan pada Desktop, lalu klik "Screen Resolution" (1)

Step 01

Selanjutnya akan muncul kotak dialog baru (lihat gambar). Ubah angka resolusi layar (2) dengan cara ubah posisi resolusi recommended (dalam kasus ini 1366 X 768) menjadi resolusi di bawahnya (dalam kasus ini 1360 X 768). Selanjutnya klik "Apply" (3) untuk menyimpan settingan.

Step 02


Klik "Keep changes" (4)

Step 03

Klik kanan kembali pada layar utama (desktop) kemudian pilih "Catalyst Control Center" (5)

Step 04

Pilih "Advance Display Settings" (6)

Step 05

setelah itu pilih "Desktops and Displays" (7)

Step 06

lalu pilih "Properties (Built-in Displays)" (8)

Step 07

setelah mucul daftar menu baru, pilih "Full Screen" (9) kemudian klik "Apply" (10)

Step 08

Bisanya tampilan layar akan menjadi sedikit buram (blur), namun gak perlu khawatir... (hehe). Langkah selanjutnya ulangi kembali seperti langkah pertama dan kembalikan posisi resolusi layar kembali ke resolusi recommended (dalam kasus ini 1366 X 768) (11) lalu klik "Apply" (12) untuk menyimpan pengaturan

 Step 09 

Klik "Keep changes" (13) sebagai konfirmasi penyimpanan pengaturan

Step 10

and mission completed!!!
Coba test dengan membuka game-nya. dan selamat menikmati :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar